Kamis, 05 September 2019

#Rabu_Puisi - Tema Marah - Asa di Penghujung Amarah - Karya: Sri Uliyati - Sastra Indonesia Org









Asa di Penghujung Amarah
Karya: Sri Uliyati

Sekali waktu atma ini mematung
Tak mampu menolak singgahnya sang dewa murka
Berusaha aliri logika di panasnya emosi
Berupaya baluri hati untuk padamkan angkara

Waktu kemudian berlalu seperti angin yang bertiup kencang
Mengajak hati untuk sirami amarah dengan kasih yang membuncah
Merajah setiap sel dengan lafaz-Nya
Berharap amarah tak lagi bersarang
Sirna ... menguap

Jiwa ini pun semakin terkesima
Tatkala mencoba menghadirkan Penghapus Sang Amarah
Menghantam ego yang terus membiak
Sadarkan keakuan yang harus disisihkan

Hanya satu pinta nan tersemat rapi dalam benak
Saat amarah menghampiri tanpa mampu dibendung
Izinkan langkah ini tak pernah jauh dari-Mu
Hingga bisa terhenti amarah yang sempat terjejak

Curup, 4 September 2019



Biodata:

Penulis hanya seorang ibu rumah tangga yang mencoba menyalurkan hobinya lewat bait-bait puisi.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Catatan: Hanya anggota dari blog ini yang dapat mengirim komentar.