Aku ingin bercerita kepadamu
Tentang hatiku yang terus gemakan namamu
Dalam bahagia dan senduku selalu kamu yang
kurindu
Entah mantra apa yang kau kirim untukku
Hingga sedetikpun tak mampu kuhilangkan wajahmu
dalam anganku
Dan tak pernah sanggup kuterpejam tanpa
hadirkanmu dalam mimpiku
Tentang hati yang selalu memanggilmu
Dan otak yang selalu memikirkanmu
Pun tangan yang selalu tuliskan kisahmu
Bisakah sekali saja kau mengerti tentang hati
ini?
Dapatkah sedikit saja kau memahami keresahan
ini?
Dan mungkinkah kau mampu membalas segala rasa
ini?
Aku tak berharap kau memiliki rasa sebesar
rasaku
Tak juga kuingin kau mencintaiku segila aku
mencintaimu
Namun, satu hal yang kumau, pahamilah sedikit
tentang hatiku
Bee, 05032016
BIODATA
Hanya seorang gadis
biasa yang mempunyai ketertarikan di Dunia kepenulisan. Lahir di Kota Pudak,
Gresik – Jawa Timur pada 08 April 1996 lalu. Memiliki hobi membaca buku,
mendengarkan music, menggambar, dan mencoba hal baru yang menantang. Pernah
mengikuti berbagai organisasi, diantaranya ; Pramuka, Karya Ilmiah Remaja
(KIR), Palang Merah Remaja (PMR), Organisasi Siswa Intra Sekolah (OSIS), Ikatan
Jurnalistik Pecinta Lingkungan, Polisi Hijau dan lain sebagainya. Sampai saat
ini masih aktif menjadi Pembina Pramuka di beberapa gugusdepan.
Untuk
mengenal saya lebih lanjut dapat berteman dengan saya di berbagai social media
saya berikut : Facebook April Bee, Instagram @aprilbee96, Line aprilbee96,
Wattpad aprilbee96
(akan aktif posting karya setelah banyak followers, untuk sekarang masih aktif
menjadi reader), Whatsapp 082236586762 dan jangan lupa untuk mengunjungi blogku di aprilbee96.blogspot.co.id.
Ingin karyamu dimuat di sastraindonesia.org? Simak ketentuannya di sini
Ingin karyamu dimuat di sastraindonesia.org? Simak ketentuannya di sini
Tidak ada komentar:
Posting Komentar
Catatan: Hanya anggota dari blog ini yang dapat mengirim komentar.