Di antara tanggul-tanggul sungai
Dan dalam kelambu kabut tebal
Isyarat pergantian musim
Akhirnya singgah bersama gumam angin.
Barisan tiang pancang yang berwarna saga
Begitu menyengat tubuhku
Tak sengaja kering oleh terik dan silaunya cahaya matahari
Yang dipantulkan bebatuan.
Segerombol kelalawar malam
Terbang tanpa mengepak.
Kesenyapan benar-benar mengendap
Dalam bekas jejak para nelayan
Yang menjala bayangannya sendiri di dangkalnya air.
Di dasar sungai
Katak-katak lugu berlarian
Membentuk sedikit gelombang
Arwah tanya yang gelisah, bangkit penasaran
Menyerupai ulat dedaunan yang tersembul
Dari celah-celah ilalang
Gundah menelisik asal-usul sungai bersejarah.
Namun, di cerobong gorong-gorong
Yang ujungnya tepat mengarah ke bibir sungai
Tatapan seekor kadal termenung bimbang
Bagai bongkah kenangan yang menghindar
Dari guliran waktu nun kian cepat.
Sungai Cimanuk berkabut
Menjalar, membelah kota
Adalah cerita para penduduk bantaran sungai
Yang merindukan riak air, isyarat musim, dan lagu-lagu para boca
Yang turun berbasah-basah dengan cipratan air ke angkasa.
Jembatan-jembatan tua, terbaring di kejauhan
Terpulas tanpa kata-kata
-menjadi penyambung manusia dengan asa-
Riang celoteh tentang hujan dari mulut-mulut petani desa
Berguguran bagai doa.
Segugus tanah tanggul yang telah lama tak tergerus deras, kerikil, bebatuan, dan lumpur
Telah menjadi puisi-puisi cengeng
Yang kembali menanyakan air beriak-riak.
Bayangan rumpun bambu dan tebu
Bergetaran dalam buaian angin kering
Menjadi hikayat musim kemarau yang panjang
Di tengah-tengah sungai Cimanuk, si sumber kehidupan
Jatitujuh, 2016
Biodata Penulis :
Tedi Parwanto, lahir di Majalengka 28 Januari 1998. Hobby menulis puisi dan jalan santai ini beberapa karyanya pernah dimasukan dalam buku antologi (Merantau Malam, Sabana Pustaka) (Cimanuk, Ketika Burung-burung Telah Pergi, Lovrinz) (Ketupat Fitri, Salika Publisher) dan buku solonya (EPISODE-EPISODE, Dapur Buku). Ketua di Javan Design ini bekerja sebagai desain cover di penetbit WA Publisher. Tempat tinggal di Jatitujuh, Majalengka. Fb: Tedy Tedy, Contac : 089695736709.
0 Response to "Kemana Riak - Tedi Purwanto"
Posting Komentar
Catatan: Hanya anggota dari blog ini yang dapat mengirim komentar.