Selasa, 31 Januari 2017

Mendung Kerinduan - Novia Fauziyah Kurnia Setiawan



Oleh : Novia Fauziyah Kurnia Setiawan

Sayup-sayup angin mengiringi irama sang mentari
Matahari kali ini tak secerah biasanya
Awan mendung itu terus bersemayam di langit biruku hari ini
Angin terus meniup hingga dedaunan pun ikut menari

Kali ini,mendung menghadirkan kerinduan masa kecilku
Dengan torehan-torehan indah yang sudah kuukir
Ku berlari menggapai kerinduan, tapi ia pergi entah ke mana
Haruskah aku berteriak meminta ingin kembali?

Tapi kurasa itu tak akan mungkin terjadi
Segenggam takdir itu terus berjalan mengikuti alur ke mana harusnya ia pergi
Diriku tak henti berlari dan mengejar takdir tersebut
Tak bisa! Diriku tak bisa! Tuhan, bisakah Kau menolongku lagi?

Aku sangat merindukan tawa yang selalu beriringan dengan tangisan
Rindu nada-nada bocah kecil riang tanpa rasa beban di sela tawanya
Aku sendu,gelisah,lelah dengan segala kedewasaanku ini
Tak bisakah segelintir satu kembali itu Kau hadirkan kembali?



BIODATA PENULIS :

Nama penulis Novia Fauziyah Kurnia Setiawan. Penulis berasal dari Kota Bandung, lahir pada 12 november 1997. Kini ia menjadi seorang mahasiswi jurusan Bimbingan Konseling Islam UIN Sunan Gunung Djati Bandung. Jika ingin berkomunikasi dengannya, bisa melewati facebook yakni Novia Fauziyah Setiawan ataupun lewat email noviathefirst@gmail.com ia sangat menyukai dunia sastra sejak SD, karena menurutnya sastra ialah dunia yang penuh imajinasi dan menarik tentunya.


Ingin karyamu dimuat di sastraindonesia.org? Kirimkan karyamu ke sastraindonesiaorg@gmail.com.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Catatan: Hanya anggota dari blog ini yang dapat mengirim komentar.